Page 5 - Buku Panduan Perpustakaan Plus Cover Rev 30 Mei 2024 Terbaru
P. 5

02                         LAYANAN SIRKULASI













             ALUR KERJA PEMINJAMAN KOLEKSI


             01     Isi data pengunjung perpustakaan dengan cara scan barcode di bawah ini









                               link : https://lib.stie-yai.ac.id/?p=visitor
            02      Cari pustaka yang akan dipinjam melalui menu OPAC (lihat petunjuk penelusuran
                    OPAC di Section 3), catat call number pustaka di formulir peminjaman kemudian
                    serahkan ke petugas perpustakaan bersama kartu anggota perpustakaan yang
                    sudah ditempel pas foto.  Maksimal peminjaman 2 judul.

            03      Tunggu petugas perpustakaan melakukan verifikasi pustaka yang akan
                    dipinjam.  Apabila termasuk jenis koleksi yang tidak bisa dibawa pulang,
                    pemustaka hanya bisa membacanya  di perpustakaan.


            04      Apabila pustaka yang diinginkan tidak tersedia/sedang dipinjam, isi formulir
                    reservasi koleksi jika perlu.


            05      Apabila pustaka tersedia, maka tunggu petugas perpustakaan melakukan
                    proses administrasi peminjaman koleksi.  Masa peminjaman koleksi maksimal 14
                    hari kerja dan dapat diperpanjang 1 kali apabila tidak ada pemustaka lain
                    yang  mengajukan reservasi.




             ALUR KERJA PENGEMBALIAN KOLEKSI


            01      Isi data pengunjung perpustakaan seperti langkah nomor 1 di atas.


            02      Serahkan pustaka yang dipinjam ke petugas perpustakaan. Tunggu petugas
                    perpustakaan melakukan verifikasi data peminjaman.


            03      Apabila tidak ada keterlambatan pengembalian, petugas perpustakaan akan
                    mengembalikan kartu anggota perpustakaan ketika seluruh pinjaman koleksi telah
                    kembali.

            04      Bayar denda bila ada kerlambatan pengembalian koleksi.




                                                                                        Perpustakaan STIE Y.A.I
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10